SUSILA
 
PANCA YAMA BRATA

Panca Yama Brata adalah lima jenis pengekangan diri berdasarkan atas upaya menjauhi larangan agama sebagai norma kehidupan sebagai berikut:

1 Ahimsa Kasih kepada makhluk lain, tidak membunuh atau menganiaya
2 Brahmacari Berguru dengan sungguh- sungguh, tidak melakukan hubungan kelamin (sanggama) selama menuntut ilmu.
3 Satya Setia, pantang ingkar kepada janji
4 Awyawaharika Cinta kedamaian, tidak suka bertengkar dan mengumbar bicara yang tidak bermanfaat
5 Astenya Jujur, pantang melakukan pencurian

PANCA NIYAMA BRATA

Panca Niyama Brata adalah lima jenis pengekangan diri berdasarkan atau tunduk (mengikuti) peraturan Dharma yang telah ditentukan, sebagai berikut:

1 Akrodha Tidak dikuasai oleh nafsu kemarahan.
2 Guru Susrusa Hormat dan taat kepada guru serta patuh pada ajaran- ajarannya.
3 Sauca Senantiasa menyucikan diri lahir batin.
4 Aharalagawa Pengaturan makan (makanan bergizi) dan tidak hidup berfoya- foya/ boros.
5 Apramada Tidak menyombongkan diri dan takabur.